Ikhtisar layanan Networking

Ikhtisar layanan Networking

OpenStack Networking (neutron) memungkinkan Anda untuk membuat dan memasang interface device yang dikelola oleh layanan OpenStack lainnya ke jaringan. Plug-in dapat diimplementasikan untuk mengakomodasi peralatan networking dan perangkat lunak yang berbeda, memberikan fleksibilitas untuk arsitektur OpenStack dan pengelarannya.

Ini mencakup komponen-komponen berikut:

neutron-server

Menerima dan merute permintaan API untuk ‘OpenStack Networking plug-in’ yang tepat untuk bertindak.

Plugin dan agen OpenStack Networking

Port plug dan unplug, menciptakan jaringan atau subnet, dan menyediakan alamat IP. Plug-in dan agen-agen ini berbeda tergantung pada vendor dan teknologi yang digunakan di cloud tertentu. OpenStack Networking bermuatan dengan plug-in dan agen untuk virtual Cisco dan switch fisik, produk NEC OpenFlow, Open vSwitch, Linux bridging, dan produk VMware NSX.

Agen umum adalah L3 (layer 3), DHCP (dynamic host IP addressing), dan agen plug-in.

Messaging queue (Antrian pesan)

Digunakan oleh sebagian besar instalasi OpenStack Networking untuk merute informasi antara neutron-server dan berbagai agen. Juga bertindak sebagai database untuk menyimpan keberadaan jaringan untuk plug-in tertentu.

OpenStack Networking terutama berinteraksi dengan OpenStack Compute untuk menyediakan jaringan dan konektivitas untuk instancenya.

Creative Commons Attribution 3.0 License

Except where otherwise noted, this document is licensed under Creative Commons Attribution 3.0 License. See all OpenStack Legal Documents.